Menghilangkan Bau Mulut Anda

Tips Menghilangkan Bau Mulut

Tips Menghilangkan Bau Mulut - Bau mulut adalah penyakit yang bersifat sementara, tapi jangan remehkan penyakit ini karena bisa menjadi penyakit yang sulit disembuhkan, bahkan di Amerika Serikat ada 40 juta penduduknya yang mengalami penyakit ini. Jika anda mengalami penyakit bau mulut ini ada baiknya anda mengikuti anjuran / tips menghilangkan bau mulut berikut ini :



1.       Bersihkan Mulut anda secara menyeluruh dan teratur.

Biasakan sikat gigi 2 kali sehari, jangan lupa untuk membersihkan lidah, dan kalau bisa gunakan mouthwash. Umumnya di sela-sela gigi terdapat sisa-sisa makanan usahakan agar itu tidak di mulut anda karena salah satu penyebab mulut anda bau karena sisa makanan yang ada di gigi tadi.


2.       Jaga agar mulut anda tetap lembab.

Mulut Kering merupakan salah satu penyebab bau mulut, tenang saja ada berbagai cara agar mulut tetap lembab antara lain, Permen Karet, permen karet dapat meningkatkan produksi saliva / air liur dan bisa juga untuk menutupi bau mulut anda dengan berbagai aroma yang dimilikinya. Selain permen karet ada alternatif lain yang bisa digunakan seperti : permen strip yang dapat menghilangkan bau mulut , dan penyemprot nafas. 

Minum air putih memang tidak selalu meningkatkan produksi air liur tapi itu akan membersihkan mulut. Jadi perbanyaklah minum air. Jangan salah, mulut kering bisa disebabkan oleh obat-obatan tertentu dan kondisi medis. Kalau bisa tanyakan pada dokter bagaimana cara menyikapinya.

3.       Hati-hati dalam memilih permen karet
Seperti yang dijelaskan langkah sebelumnya kalau permen karet bisa menghilangkan bau mulut tapi tidak semua permen karet bisa menghilangkan bau mulut. Berikut permen karet yang bisa menghilangkan bau mulut. Cinamon tampaknya sangat efektif dalam mengurangi jumlah bakteri dimulut. Carilah permen karet yang dimaniskan dengan xylitol,  Gula tidak baik untuk mulut anda.  Xylitol adalah pengganti gula yang mampu mencegah bakteri berkembang-biak di mulut.


4.       Berkumur sesudah makan

Ketika anda makan makanan mungkin ada sisa makanan yang menempel entah di gigi, di rongga mulut, di gusi dsb.  ada baiknya kalau kita berkumur sehingga mulut akan jauh lebih segar, dan lembab.

5.       Gunakan Bahan Alami untuk menghilangkan bau mulut.

Teh Hijau adalah bahan alami yang cocok untuk menghilangkan bau mulut karena mengandung zat untuk membunuh bakteri yang ada di mulut.  Selain itu Teh hijau juga memiliki antioksidan yang baik untuk tubuh jadi minumlah teh di pagi hari.



6.       Hindari Makanan yang berbau menyengat.

Ada banyak jenis makanan yang ada di dunia ini, ternyata ada beberapa makanan yang memiliki bau menyengat, seperti : durian, bawang merah dll. Makanan makanan tersebut bisa meninggalkan bau menyegatnya di mulut kita. Ada baiknya  jika anda masih memiliki masalah dengan bau mulut hindari makanan menyengat.


7.       Hindari Merokok.

terbukti secara medis kalau banyak penyakit yang disebabkan oleh rokok, termasuk bau mulut. Karena dengan merokok anda membuat mulut anda tidak lembab alias kering. Dan jangan remehkan mulut kering karena bisa mengakibatkan kerusakan gigi dan penyakit gusi.


8.       Hubungi dokter
Jika anda sudah melakukan hal yang diatas namun tidak ada perubahan mungkin itu semua disebabkan karena anda memiliki penyakit yang menyebabkan anda memiliki bau mulut, penyakit-penyakit seperti : Diabetes. 

Sourche : http://indoblogmisteri.blogspot.com/2013/01/tips-menghilangkan-bau-mulut.html

0 komentar:

Posting Komentar